Pages

Thursday, December 6, 2018

Jaringan Telkomsel Lumpuh di Sumatera, Warganet Ngegas

Liputan6.com, Jakarta - Jaringan internet Telkomsel diketahui sempat terganggu di wilayah Sumatera bagian utara dan tengah pada Kamis (6/12/2018).

Akibatnya, para pelanggan operator yang identik dengan warna merah itu tidak dapat mengakses internet selama beberapa waktu mulai dari siang ini, diperkirakan gangguan sudah terjadi sejak pukul 12.00 WIB.

Sebuah sumber menyebut, penyebab lumpuhnya jaringan Telkomsel di Sumatera tak lain karena putusnya fiber optic. Namun, hal tersebut sudah diperbaiki oleh Telkomsel.

Tumbangnya jaringan Telkomsel di wilayah tersebut, sontak memicu reaksi keluhan warganet.

Pantauan Tekno Liputan6.com di Twitter, kebanyakan pengguna Telkomsel mengeluhkan jaringan yang lumpuh dan tidak bisa mengakses internet.

Dampaknya, tagar #Telkomsel pun sempat memuncaki daftar trending topic Twitter di Indonesia.

Untuk lebih lengkapnya, kamu bisa lihat sederet cuitan warganet pengguna Telkomsel yang menggebu-gebu dan kesal karena tidak dapat mengakses internet berikut ini.

(Jek/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Tak hanya membagikan foto-foto perjalanan yang ciamik, Hari Abrianto, sosok di balik Anak Dolan juga memiliki misi mulia saat mengunjungi pelosok Ibu Pertiwi, yakni membawa program "Fotografi Masuk Desa".

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2BTMxUA

No comments:

Post a Comment